Hubungan pola nutrisi dengan kelancaran Air susu ibu (asi) pada ibu nifas Di klinik firdaus teluk tiram Banjarmasin

Elvisa,Munita (2017) Hubungan pola nutrisi dengan kelancaran Air susu ibu (asi) pada ibu nifas Di klinik firdaus teluk tiram Banjarmasin. Skripsi DIV Kebidanan.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (12kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (15kB) | Preview
[img] Text
BAB I.pdf

Download (30kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (30kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (45kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (9kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (16kB) | Preview

Abstract

Semua ibu yang memiliki anak mengharapkan mampu menyusui bayinya sebanyak dan selama mungkin. Produksi ASI sangat dipengaruhi oleh makanan yang dikonsumsi ibu karena apabila ibu makan secara teratur dan cukup mengandung gizi yang diperlukan akan mempengaruhi produksi ASI karena kelenjar pembuat ASI tidak dapat bekerja dengan sempurna tanpa makanan yang cukup. Menurut hasil dari Dinkes kota Banjarmasin tahun 2017 total ibu bersalin di kota Banjarmasin pada tahun 2016 sebanyak 9.253 orang dan Banjarmasin Selatan merupakan wilayah dengan data tertinggi ibu bersalin sebanyak 4423 orang dengan cakupan ASI ekslusif yang masih rendah yaitu 82% dari target 100%. Hasil studi pendahuluan yang dilakukan di Klinik Bersalin Firdaus, pada tahun 2014 terdapat 928 persalinan, tahun 2015 terdapat 1063 persalinan dan tahun 2016 terdapat 1086 persalinan. Tujuan: Menganalisis hubungan pola nutrisi dengan kelancaran ASI pada ibu nifas di klinik Firdaus Teluk Tiram Banjarmasin. Metode: Penelitian ini menggunakan metode survey analitik dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode accidental sampling sebanyak 30 orang ibu nifas yang ada di klinik Firdaus pada saat penelitian berlangsung pada tanggal 20 Juni-06 Juli 2017 di klinik Firdaus Teluk Tiram Banjarmasin. Pengumpulan data menggunakan metode checklist untuk melihat pola nutrisi dan kelancaran ASI kemudian hasil checklist dianalisa menggunakan uji Chi Square dengan tingkat kemaknaan 95% (α=0,05). Hasil: Mayoritas responden sebanyak 53,3% tidak terpenuhi nutrisi selama nifas dan sebanyak 60% ASI tidak lancar. Hasil analisa dengan uji Chi Square diperoleh hasil bahwa nilai p=0,011 < α=0,05. Simpulan: Ada hubungan pola nutrisi dengan kelancaran ASI pada ibu nifas di klinik Firdaus Teluk Tiram Banjarmasin. Kata kunci : Pola nutrisi, kelancaran ASI, ibu nifas

Item Type: Skripsi
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Pengguna Penyetoran: Rahman Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 27 Jun 2019 01:25
Last Modified: 27 Jun 2019 01:25
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/522

Actions (login required)

View Item View Item