Noviarti, Lisa (2016) Asuhan Kebidanan pada Bayi dengan Berat Badan Lahir Rendah dari Ibu yang Pre Eklampsia di RSUD Dr. H. Moch. Ansari Saleh Banjarmasin. Studi Kasus DIII Kebidanan Sari Mulia.
|
Text
cover.pdf Download (12kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (17kB) | Preview |
|
Other
Lisa Noviarti.rar Download (969kB) |
Abstract
Pre eklampsia yang dialami oleh ibu akan menyebabkan bayi lahir Berat Badan Lahir Rendah (BBLR). BBLR merupakan salah satu penyebab kematian bayi sehingga penting bagi bidan untuk melakukan asuhan yang tepat. Tujuan : Mampu melaksanakan asuhan kebidanan pada bayi dengan BBLR dari ibu yang pre eklampsia dengan pendekatan manajemen kebidanan dan didokumentasikan secara SOAP. Kajian Kasus : Data subjektif yang ditemukan Bayi kembar dengan berat badan bayi (I) 1800 gram dan bayi (II) 2100 gram dengan riwayat ibu Pre eklamsia dari usia kehamilan 39 minggu. Bayi I dengan Berat badan lahir 1800 gram diberikan asuhan perawatan bayi baru lahir dengan BBLR dan setelah beberapa hari bayi (I) meninggal dengan komplikasi asfiksia, Bayi II dengan berat 2100 gram diberikan asuhan perawatan bayi baru lahir dengan BBLR setelah asuhan hari yang ketiga bayi mengalami ikterus fisiologis. Hasil : Asuhan yang diberikan pada kasus BBLR, bayi (I) setelah diberikan asuhan perawatan bayi baru lahir dengan BBLR 3 hari bayi dinyatakan meninggal dan bayi (II) setelah diberikan asuhan perawatan bayi baru lahir dengan BBLR 8 hari berat badan bayi meningkat menjadi 2150 gram. Simpulan : Asuhan kebidanan pada kasus BBLR, bayi (I) dilakukan Resusitasi Jantung Paru (RJP) karena mengalami aspiksia berat, dan bayi meninggal. Bayi (II) terjadi ikterus fisiologis sehingga dilakukan fototerapi. Saat ini bayi (II) masih dirawat dengan masalah refleks isap masih lemah. Kata Kunci : Bayi, Berat Badan Lahir Rendah, Pre eklampsia
Item Type: | KTI DIII Kebidanan Sari Mulia |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Pengguna Penyetoran: | Unit Perpustakaan UNISM |
Tanggal Setoran: | 23 Jul 2019 06:34 |
Last Modified: | 23 Jul 2019 06:34 |
URI: | http://repository.unism.ac.id/id/eprint/819 |
Actions (login required)
View Item |