Andrei Dian Kristiani,Lucia (2017) Dukungan keluarga pada pelaksanaan program perencanaan persalinan dan pencegahan komplikasi (p4k) di wilayah kerja Uptd puskesmas edison jaar Kabupaten barito timur. Skripsi DIV Kebidanan.
Other
Lucia Andrei Dian Kristiani.rar Download (534kB) |
Abstract
: Pelaksanaan P4K belum optimal dilihat dari jumlah stiker yang terpasang di pintu rumah ibu hamil dan jumlah form Amanah Persalinan yang ditandatangani oleh suami/keluarga. Stiker yang terpasang tidak diisi lengkap karena kesulitan dalam menggali informasi yang berkaitan dengan pengisian tersebut. Tujuan: Menganalisis dukungan keluarga pada pelaksanaan P4K di wilayah kerja UPTD Puskesmas Edison Jaar Kabupaten Barito Timur. Metode: Penelitian menggunakan survey analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dan sampel adalah seluruh ibu hamil bulan Januari-Maret 2017 sebanyak 45 responden, diambil dengan teknik total sampling. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Uji statistik yang digunakan adalah uji Chi Square. Hasil: Ada hubungan signifikan antara dukungan emosional (ρ=0.006<0.05), instrumental (ρ=0.005<0.05), informasional (ρ=0.001<0.05) dan penghargaan (ρ=0.023<0.05) dengan pelaksanaan P4K. Dukungan informasi adalah aspek yang memiliki kecenderungan paling dominan dalam pelaksanaan P4K (OR=9.50). Simpulan: Responden dengan dukungan keluarga terutama dukungan informasi baik cenderung memiliki peluang melaksanakan P4K dengan baik. Bidan diharapkan mengikutsertakan keluarga dalam setiap kegiatan perencanaan persalinan dan pencegahan komplikasi sehingga keluarga mendukung dan ikut memantau kesehatan ibu hamil. Kata kunci: dukungan keluarga, P4K
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services |
Pengguna Penyetoran: | Rahman Perpustakaan UNISM |
Tanggal Setoran: | 26 Jun 2019 08:53 |
Last Modified: | 26 Jun 2019 08:53 |
URI: | http://repository.unism.ac.id/id/eprint/518 |
Actions (login required)
View Item |