EFEKTIFITAS AROMATERAPI LEMON TERHADAP MUAL MUNTAH PADA IBU HAMIL TRIMESTER I EMESIS GRAVIDRAUM DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS LONG KALI

Muryati (2024) EFEKTIFITAS AROMATERAPI LEMON TERHADAP MUAL MUNTAH PADA IBU HAMIL TRIMESTER I EMESIS GRAVIDRAUM DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS LONG KALI. PROGRAM STUDI SARJANA KEBIDANAN JURUSAN KEBIDANAN FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS SARI MULIA BANJARMASIN 2024.

[img] Text
skripsi bu muryati_compressed - Muryati Yati.pdf

Download (1MB)

Abstract

mual muntah merupakan hal yang sering terjadi pada ibu hamil dan prevalensinya cukup besar. Mual muntah dapat menyebabkan masalah kesehatan ibu dan menyebabkan dehidrasi parah serta membahayakan kondisi bayi, untuk itu perlu penanganan non farmakologis salah satunya menggunakan aromaterapi lemon. Tujuan: Untuk mengetahui efektifitas pemberian aromaterapi lemon terhadap mual dan muntah pada ibu hamil trimester I Emesis Gravidarum di Wilayah Kerja Puskesmas Long kali. Metode: metode penelitian quasi eksperiment dengan pendekatan Two Group pretest dan postest, Populasi penelitian ibu hamil Trimester 1 pada bulan Januari 2024-Februari 2024 di Puskesmas Long Kali sebanyak 46 orang, teknik pengambilan sampel purposive sampling sebanyak 28 orang. Instrument yang digunakan adalah kuesioner PUQE-24. Teknik analisa data menggunakan analisa univariat dengan mean, standar deviasi, minimal dan maksimal, analisa bivariate dengan uji uji Wilcoxon. Hasil: Mual dan muntah sebelum diberikan aromaterapi lemon pada ibu hamil emesis gravidarum trimester I di Wilayah Kerja Puskesmas Long Kali memiliki nilai rata-rata 10,25 dengan skor minimal 7 dan skor maksimum 13, sedangkan sesudah diberikan aromaterapi lemon pada ibu hamil emesis gravidarum trimester I di Wilayah Kerja Puskesmas Long Kali memiliki nilai rata-rata 4,86 dengan skor minimal 72dan skor maksimum 8. Ada efektifitas pemberian aromaterapi lemon terhadap mual dan muntah pada ibu hamil emesis gravidarum trimester I di Wilayah Kerja Puskesmas Long Kali dengan nilai p value 0,000 Simpulan: aromaterapi lemon efektif menurunkan mual dan muntah pada ibu hamil emesis gravidarum trimester I di Wilayah Kerja Puskesmas Long Kali

Item Type: Skripsi
Kata Kunci Tidak Terkontrol: Aromaterapi Lemon, Mual Muntah, Ibu Hamil Trimester I emesis gravidarum
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Fakultas: FAKULTAS KESEHATAN
Pengguna Penyetoran: Rahman Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 09 Jul 2024 01:52
Last Modified: 09 Jul 2024 01:52
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/3229

Actions (login required)

View Item View Item