Aulia,Eva (2024) PENGARUH EDUKASI KESEHATAN REPRODUKSI PADA REMAJA PUTRI TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG DISMENORE DI SMPN 5 SELAT KELURAHAN MURUNG KERAMAT KABUPATEN KAPUAS. PROGRAM STUDI SARJANA KEBIDANAN JURUSAN KEBIDANAN FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS SARI MULIA BANJARMASIN 2024.
Text
SKRIPSI EVA AULIA - Eva Aulia.pdf Download (1MB) |
Abstract
Latar Belakang: Pada masa remaja terdapat perubahan yang disebut masa pubertas. Salah satu tanda pubertas pada wanita yaitu menstruasi. Adapun gangguan pada menstruasi salah satunya dismenore. Berdasarkan Kemenkes tahun 2020 kejadian dismenore yaitu 90% dan dikalimantan tengah sebesar 63.64% Dismenore disebabkan ketidakseimbangan hormon. Salah satu cara untuk mengurangi kejadian dismenore yaitu memberikan edukasi kesehatan kepada remaja. Tujuan: Mengidentifikasi pengaruh edukasi kesehatan reproduksi pada remaja putri terhadap tingkat pengetahuan tentang dismenore di SMPN 5 Selat Kelurahan Murung Keramat. Metode: Metode penelitian ini adalah pre experimental dengan desain one group pretest posttest. Teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling, diambil berdasarkan kriteria berjumlah 30. Analisis data pada penelitian menggunakan uji marginal homogeneity. Hasil: Hasil penelitian, pretest 10 orang (33,3%) dikategorikan baik, 14 orang (46,7%) dikategorikan cukup dan 6 orang (20,0%) dikategorikan kurang. Hasil posttest, 23 orang (76,7%) dikategorikan baik, 7 orang (23,3%) dikategorikan cukup. Hasil uji yaitu nilai p value = 0,0001 dimana p <0,05 artinya berpengaruh. Simpulan: Adanya pengaruh edukasi kesehatan reproduksi pada remaja putri terhadap tingkat pengetahuan tentang dismenore di SMPN 5 Selat Kelurahan Murung Keramat Kabupaten Kapuas.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Kata Kunci Tidak Terkontrol: | Dismenore, Edukasi kesehatan, Remaja Putri |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Fakultas: | FAKULTAS KESEHATAN |
Pengguna Penyetoran: | Rahman Perpustakaan UNISM |
Tanggal Setoran: | 02 Apr 2024 05:39 |
Last Modified: | 02 Apr 2024 05:39 |
URI: | http://repository.unism.ac.id/id/eprint/3104 |
Actions (login required)
View Item |