Indriani,Neni (2023) HUBUNGAN PEMBERIAN MAKANAN PENDAMPING ASI DENGAN STATUS GIZI ANAK USIA 6-24 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TUMBANG TALAKEN. PROGRAM STUDI SARJANA KEBIDANAN JURUSAN KEBIDANAN FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS SARI MULIA BANJARMASIN 2023.
Text
neni skripsi - Neni Indriani.pdf Download (3MB) |
Abstract
Masalah gizi buruk kini sudah menjadi masalah yang sangat pelik dan pantas dijadikan prioritas oleh pemerintah. Hal ini ditunjukkan bahwa adanya peningkatan jumlah gizi kurang dan gizi buruk setiap tahunnya dari tahun 2013 hingga 2018). Riskesdas tahun 2018 (17,7%) balita gizi buruk dan balita gizi kurang kemudian RPJM mentargetkan masalah tersebut tahun 2019 menjadi (17%). Masalah gizi juga tidak hanya gizi yang buruk dan gizi kurang, tetapi kelebihan asupan makanan yang dikonsumsi tanpa disertai penggunaan energi yang memadai akan menyebabkan peningkatan jumlah dan ukuran sel lemak atau disebut dengan kegemukan pada balita (Obesitas). Tujuan: Mengetahui Hubungan Pemberian MP-ASI Dengan Status Gizi pada Anak Usia 6-24 bulan di Puskesmas Tumbang Talaken Metode: Penelitian ini merupakan jenis penelitian observasional dengan rancangan cross sectional. Dipilih rancangan ini karena subjek hanya diobservasi sekali saja dan pengukuran variabel dilaksanakan pada saat itu juga. Hasil: Pemberian MP-ASI anak usia 6-24 bulan didapatkan hanya 50% responden atau 15 ibu yang tepat dalam melakukan pemberian. Hasil Identifikasi status gizi anak usia 6-24 bulan didapatkan status gizi pada anak usia 6-24 bulan yang paling banyak masuk dalam kategori gizi baik yaitu 21 anak (70%). Karakteristik Ibu didapatkan data karakteristik usia terbanyak adalah usia 12-24 bulan yaitu 18 anak (60%). Ada hubungan pemberian MP ASi terhadap status gizi pada anak usia 6-24 bulan yang dilihat dari nilai p-value 0,012 < 0,05. Simpulan: Penelitian menunjukkan terdapat hubungan yang siginifikan hubungan antara pemberian MP ASI terhadap status gizi pada anak usia 6-24 bulan
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Kata Kunci Tidak Terkontrol: | MP-ASI, Anak, Status Gizi. |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Fakultas: | FAKULTAS KESEHATAN |
Pengguna Penyetoran: | Rahman Perpustakaan UNISM |
Tanggal Setoran: | 30 Oct 2023 00:57 |
Last Modified: | 30 Oct 2023 01:04 |
URI: | http://repository.unism.ac.id/id/eprint/2897 |
Actions (login required)
View Item |