Virgianti,Risa (2023) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KUNJUNGAN IBU HAMIL DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PELAIHARI KABUPATEN TANAH LAUT. PROGRAM STUDI SARJANA KEBIDANAN FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS SARI MULIA BANJARMASIN 2023.
Text
skripsi daifa fix - icha virgianti.pdf Download (1MB) |
Abstract
Puskesmas sebagai salah satu fasilitas pelayanan kesehatan memiliki peran yang strategis dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat secara luas. Peran utama Puskesmas adalah memberikan pelayanan yang bermutu kepada individu, keluarga, kelompok dan masyarakat untuk mencapai derajat kesehatan yang maksimal. Tujuan: Mengetahui Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kunjungan Ibu Hamil Di Wilayah Kerja Puskesmas Pelaihari Kabupaten Tanah Laut. Metode: Jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan crosssectional. Sampel 68 orang ibu hamil. Teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling. Instrumen menggunakan kuesioner yang dianalisis secara univariat dan bivariat Chi-square. Hasil: Hasil univariat usia ibu 98,5% kategori tidak berisiko, pendidikan kategori rendah sebanyak 61,8%, jarak rumah kategori jauh 52,9%, pengetahuan terbanyak kategori kurang yaitu 54,4%, dan kategori suami yang mendukung 75%. Hasil penelitian secara statistik faktor usia (p value 0,324) tidak berhubungan dengan kunjungan ibu hamil, pendidikan (p value 0,007) berhubungan dengan kunjungan ibu hamil, jarak rumah (p value 0,799) tidak berhubungan dengan kunjungan ibu hamil. pengetahuan (p value 0,615) tidak berhubungan dengan kunjungan ibu hamil, dan dukungan suami (p value 0,385) tidak berhubungan dengan kunjungan ibu hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Pelaihari. Simpulan: Faktor yang tidak berhubungan dengan kunjungan ibu hamil adalah usia, jarak rumah, pengetahuan dan dukungan suami. Sedangkan faktor yang berhubungan adalah pendidikan ibu. Sehingga tenaga kesehatan dapat memberikan berinovasi dengan cara edukasi untuk menyesuaikan pendidikan ibu.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Kata Kunci Tidak Terkontrol: | Dukungan Suami, Jarak Rumah, Pendidikan, Pengetahuan, Usia |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Fakultas: | FAKULTAS KESEHATAN |
Pengguna Penyetoran: | Rahman Perpustakaan UNISM |
Tanggal Setoran: | 26 Oct 2023 07:59 |
Last Modified: | 26 Oct 2023 07:59 |
URI: | http://repository.unism.ac.id/id/eprint/2874 |
Actions (login required)
View Item |