Etniati,Daniela (2023) KAJIAN PROFIL RUJUKAN PADA KASUS PRE EKLAMSIA DI RSUD DATU SANGGUL RANTAU. PROGRAM STUDI SARJANA KEBIDANAN JURUSAN KEBIDANAN FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS SARI MULIA BANJARMASIN 2023.
Text
skripsi_Daniela_Etniati_11194862111160 - daniela etniati.pdf Download (2MB) |
Abstract
belakang:Persiapan rujukan sebaiknya lebih dini direncanakan. Rujukan yang terencana dapat mempercepat penurunan Angka Kematian Ibu (AKI). Salah satu komplikasi kehamilan/persalinan yaitu pre eklamsia/eklamsia. Tujuan:Mengetahui gambaran Profil Rujukan Pada Kasus Pre Eklamsia di RSUD Datu Sanggul Rantau. Metode: Penelitian kuantitatif dilakukan di RSUD Datu Sanggul Rantau pada Februari 2023. Populasi adalah semua ibu hamil, bersalin dan nifas dengan kasus pre eklamsia dari periode Januari 2021 – Nopember 2022 berjumlah 122 kasus. Teknik pengambilan total samplingdianalisis secara univariat. Hasil:Hasil penelitian dari jumlah terbanyak pada masing-masing karakteristik yaitu asal rujukan dari Puskesmas yaitu 84 orang (69%), kelengkapan rujukan terbanyak adalah lengkap denganada petugas dan surat rujukanyaitu 89 orang (73%), umur responden terbanyak kategori beresiko> 35 tahunyaitu 53 orang (43%), usia kehamilanterbanyak cukup bulan 83 orang (68%),paritas adalah primipara 53 orang (43%), tahapan persalinan pada ibu saat intrapartum 76 orang (62%), klasifikasi diagnosa pre eklamsia pada kasus pre eklamsia berat yaitu 86 orang (70%) dan tindakan pra rujukan terbanyak adalah diberikan Tindakan pra rujukan yaitu 82 orang (67%). Simpulan:Gambaran profil rujukan pada kasus pre eklamsia di RSUD Datu Sanggul Rantau terdiri atas asal rujukan, kelengkapan rujukan, umur, usia kehamilan, paritas, diagnosa, dan tindakan pra rujukan.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Kata Kunci Tidak Terkontrol: | Pre eklampsia, Profil, Rujukan |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Fakultas: | FAKULTAS KESEHATAN |
Pengguna Penyetoran: | Rahman Perpustakaan UNISM |
Tanggal Setoran: | 11 Apr 2023 03:33 |
Last Modified: | 11 Apr 2023 03:37 |
URI: | http://repository.unism.ac.id/id/eprint/2361 |
Actions (login required)
View Item |