Suci Ramadhan, Fitri (2021) KEJADIAN SEPSIS PADA MASA NIFAS:LITERATUR REVIEW. PROGRAM STUDI DIPLOMA TIGA KEBIDANAN FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS SARI MULIA BANJARMASIN 2021.
Text
KTI FULL TEXT FITRI SUCI.pdf Download (3MB) |
Abstract
Latar Belakang: Sepsis adalah adanya respon sistemik terhadap infeksi di dalam tubuh yang dapat berkembang menjadi sepsis berat dan syok septik. Sepsis Berat adalah sepsis disertai dengan kondisi disfungsi organ, yang disebabkan karena inflamasi sistemik dan respon prokoagulan terhadap infeksi. Tujuan: Mengidentifikasi Literatur Review Kejadian Sepsis Pada Masa Nifas Metode: Pada penelitian ini menggunakan pendekatan studi literatur review dengan menggunakan sumber yang dipilih berdasarkan kriteria yang telah ditentukan peneliti, yaitu jurnal yang bisa full acces dan update 5 tahun terakhir. Hasil: Rata-rata hasil penelitian menunjukkan kejadian sepsis pada masa nifas disebabkan oleh bakteri Streptokokus grup A Simpulan: kejadian sepsis masa nifas sendiri merupakan penyebab kematian terbanyak no dua di Indonesia Infeksi ini dapat disebabkan oleh beberapa hal yaitu kebersihan ruang bersalin, penolong persalinan, jenis persalinan, tempat persalinan, tempat tinggal, jenis Pendidikan, pendapatan, durasi persalinan, pemeriksaan dalam dan lain sebagainya. Kata Kunci: Sepsis Masa Nifas, Sepsis Puerperalis, Masa Nifas
Item Type: | KTI DIII Kebidanan Sari Mulia |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Pengguna Penyetoran: | Rahman Perpustakaan UNISM |
Tanggal Setoran: | 20 Sep 2021 07:06 |
Last Modified: | 20 Sep 2021 07:06 |
URI: | http://repository.unism.ac.id/id/eprint/2033 |
Actions (login required)
View Item |