Jannah,Miftahul (2021) FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PENGGUNAAN TOGA (TANAMAN OBAT KELUARGA) DALAM MENINGKATKAN KESEHATAN MASYARAKAT DI PAGATAN KECAMATAN KUSAN HILIR. Program studi sarjana farmasi Fakultas kesehatan Universitas sari mulia Banjarmasin.
Text
SKRIPSI MIFTAHUL JANNAH.pdf Download (2MB) |
Abstract
Pendahuluan: Kesehatan termasuk hal yang sangat penting bagi manusia, salah satunya dengan melakukan pengobatan sendiri dirumah dengan bahan alami atau berbahan dari alam. Penggunaan TOGA disebabkan oleh tingkat kesadaran masyarakat akan kesehatan yang cukup tinggi dan pengetahuan akan TOGA yang semakin banyak dari tiap individu di masyarakat. Tujuan :Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan penggunaan Tanaman Obat Keluarga (TOGA) di masyarakat Pagatan. Metode :Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah menggunakan metode Cross Sectional.Pengambilan sampel menggunakan metode consective samplingdengan analisis data dari Nilai p-Value yang dihasilkan setelah dimasukkan ke SPPS dengan menggunakan metode Chi-Square. Hasil :Hasil penelitian yang didapatkan dapat diketahui dari 50 orang responden terdapat 36 orang yang menggunakan TOGA. Variabel yang berhubungan dengan penggunaan TOGA dalam meningkatkan kesehatan masyarakat adalah usia (p = 0.040) dan pendapatan (p = 0.028), serta yang tidak berhubungan adalah pendidikan (p = 0.725) dan informasi (p = 0.865). Simpulan : Hasil penelitian menunjukkan ada 2 faktor yang berhubungan dari faktor usia dan pendapatan sedangkan untuk faktor pendidikan dan informasi tidak memiliki hubungan. Kata Kunci : Faktor, Hubungan, TOGA, Meningkatkan Kesehatan
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Pengguna Penyetoran: | Rahman Perpustakaan UNISM |
Tanggal Setoran: | 07 Sep 2021 06:26 |
Last Modified: | 07 Sep 2021 06:26 |
URI: | http://repository.unism.ac.id/id/eprint/1916 |
Actions (login required)
View Item |