Dewi, Novita (2020) Asuhan Kebidanan Pada Kasus Balita Gizi Kurang Dengan Kep Ringan ; Literatur Review. Program studi diploma tiga kebidanan Fakultas kesehatan Universitas sari mulia Banjarmasin.
Text
NOVITA DEWI_NASKAH PUBLIKASI.pdf Download (460kB) |
|
Text
NOVITA DEWI_LITERATUR REVIEW.pdf Download (1MB) |
Abstract
Abstrak Latar Belakang:Masalah gizi kurang merupakan salah satu faktor penyebab kematian balita. Terjadinya gizi kurang yang terus-menerus dapat menyebabkan kurang energi protein (KEP) pada balita. Pemberian makanan tambahan yang berupa olahan dari modisco merupakan salah satu alternatif untuk mengatasi gizi kurang karena sudah terbukti dapat membantu menambah berat badan anak – anak kurang gizi. Dilakukannya modifikasi modisco dengan VCO karena VCO memiliki kandungan MCFA (medium chain fatty acid) yang sangat bermanfaat untuk memudahkan balita menyerap nutrisi yang dibutuhkan. Tujuan: Untuk menganalisis jurnal tentang penatalaksanaan pada kasus balita gizi kurang dengan KEP Ringan. Metode: Pada penelitian ini menggunakan pendekatan studi literatur review dengan menggunakan beberapa sumber jurnal atau artikel yang dipilih berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan. Hasil: Dari 10 jenis literature review ditemukan bahwa penatalaksanaan balita gizi kurang dengan KEP Ringan yaitu dengan pemberian makanan tambahan yang bisa didapatkan dari program pemerintah dan juga bisa diberikannya formula modisco dengan VCO. Kesimpulan: Asuhan kebidanan yang dapat diberikan pada balita gizi kurang dengan KEP Ringan adalah dilakukannya pemberian makanan tambahan dalam bentuk kudapan yang mengandung nilai gizi yang sesuai dengan kebutuhan, formula modisco merupakan formula alternatif yang sudah terbukti dapat membantu menambah berat badan anak-anak kurang gizi. Pemberian VCO sangat bermanfaat untuk memudahkanbalita menyerap nutrisi yang dibutuhkan dan juga dapat mengubah protein menjadi sumber energi. Kata kunci: Balita Gizi Kurang, PMT, Modisco, Virgin Coconut Oil (VCO)
Item Type: | KTI DIII Kebidanan Sari Mulia |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Pengguna Penyetoran: | Rahman Perpustakaan UNISM |
Tanggal Setoran: | 27 Aug 2020 01:41 |
Last Modified: | 27 Aug 2020 01:41 |
URI: | http://repository.unism.ac.id/id/eprint/1718 |
Actions (login required)
View Item |