Jannah, Miftahul (2014) Hubungan Kepatuhan Ibu Hamil Dalam Kunjungan Antenatal Care Dengan Resiko Kejadian Preeklampsia Di Wilayah Kerja Puskesmas Teluk Tiram Banjarmasin. Karya Tulis Ilmiah DIII Kebidanan Sari Mulia.
|
Text
cover baru.pdf Download (23kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK 1 Juli.pdf Download (36kB) | Preview |
|
Other
MIFTAHUL JANNAH.rar Download (744kB) |
Abstract
Angka kejadian preeklampsia sebanyak 861 dari 96.494 ibu hamil menurut WHO. Berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan peneliti di Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin pada tahun 2013 di dapatkan angka kejadian preeklampsia dan eklampsia sebanyak 879 kasus. Perawatan kehamilan secara teratur dan rutin salah satu faktor penting dalam usaha mencegah preeklampsia. Tujuan: Mengetahui hubungan kepatuhan ibu hamil trimester III dalam kunjungan antenatal care dengan resiko kejadian preeklampsia di Wilayah Kerja Puskesmas Teluk Tiram Banjarmasin tahun 2014. Metode: Metode penelitian ini adalah survei analitik dengan pendekatan Cross Sectional. Objek dalam penelitian ini adalah ibu hamil trimester III di Wilayah Kerja Puskesmas Teluk Tiram Banjarmasin dan teknik Purposive Sampling berjumlah 39 ibu hamil trimester III, pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan chekslis, kemudian dianalisis dengan uji Chi square pada tingkat kepercayaan α=0,1. Hasil: Hasil analisis statistik dengan menggunakan uji chi square, didapatkan nilai p = 0,099 berarti nilai p < α, maka Ha diterima, artinya secara statistik ada hubungan yang bermakna antara kepatuhan ibu hamil dalam kunjungan antenatal care dengan resiko kejadian preeklampsia. Kesimpulan: berdasarkan hasil penelitian dari 38 responden, didapatkan ibu hamil trimester III yag tidak patuh dalam kunjungan ANC 16 orang (42%), dan yang beresiko preeklampsia 31 orang (82%), artinya ada hubungan yang bermakna antara kepatuhan ibu hamil dalam kunjungan antenatal care dengan resiko kejadian preeklampsia. Kata Kunci: Kepatuhan, Kunjungan ANC, Resiko Preeklampsia
Item Type: | KTI DIII Kebidanan Sari Mulia |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Pengguna Penyetoran: | Unit Perpustakaan UNISM |
Tanggal Setoran: | 15 Aug 2019 07:41 |
Last Modified: | 15 Aug 2019 07:41 |
URI: | http://repository.unism.ac.id/id/eprint/1021 |
Actions (login required)
View Item |