Hubungan Pengetahuan Dan Persepsi Tentang Asam Folat Dengan Mengkonsumsi Asam Folat Pada Ibu Hamil Di Puskesamas Pelambuan Kecamatan Banjarmasin Barat

Dewi Lestari, Aulia (2014) Hubungan Pengetahuan Dan Persepsi Tentang Asam Folat Dengan Mengkonsumsi Asam Folat Pada Ibu Hamil Di Puskesamas Pelambuan Kecamatan Banjarmasin Barat. Karya Tulis Ilmiah DIII Kebidanan Sari Mulia.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (26kB) | Preview
[img] Other
AULIA DEWI LESTARI.rar

Download (390kB)

Abstract

Hasil studi pendahuluan di Puskesmas Pelambuan pada tanggal 13 Januari dengan melakukan diskusi pada ibu hamil, dari 20 ibu hamil 17 ibu hamil belum mengetahui tentang asam folat dan 15 tidak mengkonsumsi asam folat, 2 mengatakan mengkonsumsi setelah diperlihatkan jenis obatnya. 3 dari 20 ibu hamil mengetahui tentang asam folat dan 2 mengkonsumsi asam folat secara teratur, 1 tidak mengkonsumsi secara teratur. Tujuan:Mengetahui hubungan pengetahuan dan persepsi tentang asam folat dengan mengkonsumsi asam folat pada ibu hamil di Puskesmas Pelambuan Banjarmasin. Metode: Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian survei analitik dengan rancangan cross sectional. Populasi penelitian seluruh ibu hamil di Puskesmas Pelambuan pada tahun 2013 yaitu 884 orang. Pengambilan sampel dilakukan dengan accidental sampling, total jumlah sampel 90 orang. Analisa bivariat menggunakan Chi-squaredengan derajat kemaknaan (α) 0,05. Hasil: Hasil penelitian menunjukan bahwa tidak ada hubungan bermakna antara pengetahuan tentang asam folat dengan mengkonsumsi asam folatdengan nilaiP=0,597 > α=0,05. Tidak ada hubungan bermakna antara persepsi tentang asam folat dengan mengkonsumsi asam folat dengan nilai P=0,427 > α=0,05. Kesimpulan dan saran: Tidak ada hubungan bermakna antara pengetahuan dan persepsi tentang asam folat dengan mengkonsumsi asam folat.Diharapkan kepada tenaga kesehatan untuk lebih meningkatkan dalam memberikan informasi seperti peyuluhan, penyebaran informasi melalui media cetak dan elektronik tentang pentingnya asam folat saat kehamilan. Kata Kunci : Pengetahuan, Persepsi, Asam folat

Item Type: KTI DIII Kebidanan Sari Mulia
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Pengguna Penyetoran: Unit Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 13 Aug 2019 02:21
Last Modified: 13 Aug 2019 02:21
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/949

Actions (login required)

View Item View Item