Gambaran Pengetahuan Remaja Putri Tentang Risiko Kehamilan Usia Dini Di Sman 7 Banjarmasin

Sari, Ratna (2015) Gambaran Pengetahuan Remaja Putri Tentang Risiko Kehamilan Usia Dini Di Sman 7 Banjarmasin. KTI DIII Kebidanan Sari Mulia.

[img]
Preview
Text
1 SAMPUL.pdf

Download (12kB) | Preview
[img]
Preview
Text
6 ABSTRAK.pdf

Download (16kB) | Preview
[img] Other
Ratna Sari.rar

Download (19MB)

Abstract

Kehamilan remaja atau usia dini adalah kehamilan yang terjadi pada wanita usia kurang dari 20 tahun baik melalui proses pranikah maupun nikah. Di Indonesia pada tahun 2012 menyebutkan sebanyak 20,9 persen remaja putri di Indonesia telah hamil di luar nikah karena berhubungan seks dan 38,7 persen telah melakukan pernikahan usia dini. Menurut Riset Kesehatan Dasar tahun 2013, angka kehamilan di Kalimantan Selatan usia 10 sampai 14 tahun sebanyak 4,8 persen dan usia 15 sampai 19 tahun sebesar 41,9 persen. Sementara untuk tingkat Kabupaten/Kota Kalimantan Selatan tertinggi yaitu Kabupaten Tanah Bumbu 9,09% disusul Kabupaten Kota baru 6,59%. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif, populasi penelitian ini adalah seluruh remaja putri kelas x yang berjumlah 174 orang. Teknik pengambilan sampel penelitian ini adalah teknik random sampling dengan jumla sampel sebanyak 121 remaja putri. Analisa dengan penyusunan data, klasifikasi data, pengolahan data, interpretasi hasil pengolahan data. Pengetahuan remaja putri tentang risiko kehamilan usia dini yang mempunyai pengetahuan baik berjumlah 96 responden (79,3%) dan pengetahuan kurang berjumlah 6 responden (5,0%). Kesimpulan dalam penelitian ini adalah pengetahuan remaja putri tentang risiko kehamilan usia dini mempunyai pengetahuan baik. Kata Kunci : Pengetahuan, Remaja, Risiko Kehamilan

Item Type: KTI DIII Kebidanan Sari Mulia
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Pengguna Penyetoran: Rahman Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 17 Jul 2019 02:26
Last Modified: 17 Jul 2019 02:26
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/727

Actions (login required)

View Item View Item