Hubungan Self Efficacy Dengan Prestasi Akademik Mata Kuliah Asuhan Kebidanan Persalinan Mahasiswa Tingkat Ii Akademi Kebidanan Sari Mulia Banjarmasin

Syara,Revina (2017) Hubungan Self Efficacy Dengan Prestasi Akademik Mata Kuliah Asuhan Kebidanan Persalinan Mahasiswa Tingkat Ii Akademi Kebidanan Sari Mulia Banjarmasin. Skripsi DIV Kebidanan.

[img]
Preview
Text
1. COVER.pdf

Download (13kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5. ABSTRAK.pdf

Download (11kB) | Preview
[img] Other
Revina Syara.rar

Download (7MB)

Abstract

Prestasi akademik merupakan nilai-nilai optimal yang diperoleh melalui IP maupun IPK serta ketepatan waktu dalam menyelesaikan studi dipengaruhi oleh self efficacy mahasiswa mengenai kemampuan dirinya dalam memenuhi tuntutan akademik. Ketika individu menghadapi tugas yang menekan, keyakinan individu terhadap kemampuannya (self efficacy) akan mempengaruhi cara individu tersebut dalam bereaksi terhadap situasi yang menekan. Tujuan: Mengetahui Hubungan Self Efficacy dengan Prestasi Akademik Mata Kuliah Asuhan Kebidanan Persalinan Mahasiswa Tingkat II Akademi Kebidanan Sari Mulia Banjarmasin. Metode: Penelitian adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan rancangan penelitian Cross Sectional. Populasi dan sampel adalah mahasiswa Tingkat II Akademi Kebidanan Sari Mulia Tahun Ajaran 2016/2017 berjumlah 81 orang, diambil dengan teknik pengambilan Accidental Sampling. Data dianalisis menggunakan uji Spearman Rank dengan tingkat kepercayaan 95%. Hasil: Mahasiswa Tingkat II Akademi Kebidanan Sari Mulia Banjarmasin sebagian besar memiliki self efficacy tinggi yaitu 78 orang (96,3%), dengan mendapatkan prestasi akademik mata kuliah asuhan kebidanan persalinan kategori B yaitu 46 orang (56,8%). Ada hubungan self efficacy dengan prestasi akademik mata kuliah asuhan kebidanan persalinan pada mahasiswa tingkat II Akademi Kebidanan Sari Mulia Banjarmasin (p=0,009 < α (0,05). Simpulan: Self Efficacy berpengaruh terhadap prestasi akademik mahasiswa Tingkat II Akademi Kebidanan Sari Mulia Banjarmasin. Mahasiswa perlu mengevaluasi diri untuk mengetahui tingkat self efficacy. Kata Kunci: Self Efficacy, Prestasi Akademik, Asuhan Kebidanan Persalinan

Item Type: Skripsi
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Pengguna Penyetoran: Rahman Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 28 Jun 2019 00:40
Last Modified: 28 Jun 2019 00:40
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/538

Actions (login required)

View Item View Item