Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Orang Tua Dengan Pemberian Imunisasi Dasar Di Puskesmas Gadang Hanyar Banjarmasin

Sundari (2014) Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Orang Tua Dengan Pemberian Imunisasi Dasar Di Puskesmas Gadang Hanyar Banjarmasin. Skripsi Keperatan Fak Kesehatan Jur.S1 Keperawatan.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (102kB) | Preview
[img] Text
Skripsi Full.pdf

Download (1MB)

Abstract

Pencegahan penyakit dapat dilakukan dengan imunisasi, namun banyak orang tua tidak melakukan pemberian imunisasi karena beberapa alasan. Faktor lain yang menyebabkan minimnya cakupan imunisasi adalah pengetahuan dan sikap orang tua. Tujuan Penelitian : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap orang tua dengan pemberian imunisasi dasar di puskesmas Gadang Hanyar Banjarmasin. Metodologi : Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian korelasional yang menguji hubungan antar variabel. Jenis penelitian ini menggunakan metode cross sectional dengan jumlah sampel 72 orang tua diambil secara accidental sampling. Analisis hasil penelitian menggunakan Sperman Rank. Hasil : Pengetahuan dengan kategori kurang memiliki persentase lebih tinggi yaitu sebanyak 50%. Sikap dengan kategori tidak baik memiliki persentase lebih tinggi yaitu sebanyak 39%. Pemberian imunisasi tidak lengkap memiliki persentase lebih tinggi yaitu sebanyak 60%. Analisis bivariat didapatkan hasil terdapat hubungan pengetahuan orang tua dengan pemberian imunisasi dasar dengan nilai 0,004 dan terdapat hubungan sikap orang tua dengan pemberian imunisasi dasar dengan nilai 0,000. Kesimpulan : Terdapat hubungan yang signifikan (sedang) antara pengetahuan orang tua dengan pemberian imunisasi dasar. Terdapat hubungan signifikan (kuat) antara sikap orang tua dengan pemberian imunisasi dasar dengan nilai Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Pemberian Imunisasi

Item Type: Skripsi
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Pengguna Penyetoran: Rahman Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 10 May 2019 05:47
Last Modified: 10 May 2019 05:47
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/356

Actions (login required)

View Item View Item