EFEKTIVITAS TERAPI MENGGENGGAM BOLA TERHADAP PENINGKATAN MOTORIK PASIEN STROKE DI RSUD DR. H. MOCH. ANSARI SALEH BANJARMASIN

Defitamira,Olvi (2023) EFEKTIVITAS TERAPI MENGGENGGAM BOLA TERHADAP PENINGKATAN MOTORIK PASIEN STROKE DI RSUD DR. H. MOCH. ANSARI SALEH BANJARMASIN. PROGRAM STUDI SARJANA KEPERAWATAN JURUSAN KEPERAWATAN FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS SARI MULIA BANJARMASIN 2023.

[img] Text
Skripsi Olvi Defitamira - Olvi Defitamira.pdf

Download (5MB)

Abstract

Stroke merupakan penyebab kecacatan jangka panjang dan kematian di berbagai negara, termasuk Indonesia. Sebagian besar pasien stroke mengalami defisit neurologis motorik berat terutama pada ekstremitas atas. Diperlukan terapi untuk menstimulasi dan meningkatkan kekuatan motorik otot pasien stroke, salah satu metodenya yaitu terapi menggenggam bola. Tujuan: Menganalisis efektivitas menggenggam bola terhadap peningkatan motorik pasien stroke di RSUD Dr. H. Moch. Ansari Saleh Banjarmasin. Metode: Penelitian pre-eksperimental dengan rancangan one group pretest-posttest pada 15 pasien stroke dengan gangguan motorik ekstremitas atas yang dipilih dengan teknik purposive sampling menggunakan alat hand grip dynamometer. Hipotesis dianalisis dengan uji Wilcoxon. Hasil: Kekuatan menggenggam pasien sebelum intervensi rata-rata sebesar 4,153 kg dan setelah intervensi rata-rata sebesar 9,093 kg. Hasil uji hipotesis menunjukkan p value = 0,002. Ada perbedaan bermakna pada motorik pasien stroke sebelum dan sesudah terapi sehingga terapi menggenggam bola efektif meningkatkan motorik pasien stroke di RSUD Dr. H. Moch. Ansari Saleh Banjarmasin Simpulan: Terapi harus dilakukan secara rutin agar saraf, otot dan peredaran darah tetap lancar sehingga dapat mencegah terjadinya kematian sel pada area tangan dan jemari dengan monitoring dari pihak tenaga kesehatan serta didampingi oleh keluarga. Manfaat terapi menggenggam bola yaitu untuk meningkatkan motorik pasien stroke.

Item Type: Skripsi
Kata Kunci Tidak Terkontrol: motorik, stroke, terapi menggenggam bola
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Fakultas: FAKULTAS KESEHATAN
Pengguna Penyetoran: Rahman Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 27 Oct 2023 07:52
Last Modified: 27 Oct 2023 07:52
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/2893

Actions (login required)

View Item View Item