HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA PUTRI TERHADAP KESIAPAN MENGHADAPI MENARCHE DI SD MIN GUNUNG MAS

Wahidah (2023) HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA PUTRI TERHADAP KESIAPAN MENGHADAPI MENARCHE DI SD MIN GUNUNG MAS. PROGRAM STUDI SARJANA KEBIDANAN JURUSAN KEBIDANAN FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS SARI MULIA BANJARMASIN 2023.

[img] Text
Skripsi Wahidah 2023 perpus - wahidah syarif.pdf

Download (4MB)

Abstract

Peristiwa pubertas yang paling penting dialami remaja putri adalah tahap kedewasaan organ reproduksi yang ditandai dengan datangnya menarche. Menarche adalah haid pertama yang dialami remaja putri sebagai tanda adanya perubahan fase kehidupan sejak kecil hingga pubertas. Pendidikan kesehatan sangat penting untuk mempersiapkan remaja memasuki masa pubertas. pendidikan tentang persiapan menarche yang meliputi menarche dan menstruasi. Pemberian pendidikan kesehatan dapat menggali dan menambah pengetahuan dan wawasan itu secara langsung akan mempengaruhi sikap, tindakan, dan emosi dalam menghadapi menarche. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap remaja putri terhadap menarche di SD MIN Gunung Mas. Metode: Penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectonal, populasi 34 siswi dengan Teknik sampling total sampling. Siswi kelas IV dan V yang belum menarche. Menggunakan analisis univariat dan bivariat dengan chi square. Hasil: Analisis univariat didapatkan tingkat pengetahuan dengan kategori tinggi jumlah 55.9% dan pengatahuan dengan kategori rendah yaitu 44.1%. Sikap Remaja putri didapatkan sama jumlahnya dengan sikap positif 50% dan negative yaitu 50%. Analisis Bivariat dengan chi square didapatkan p-value 0.008 yaitu terdapat hubungan pengetahuan dengan sikap remaja putri tentang menarche. Simpulan: tingkat Pengetahuan dengan kategori tinggi pada siswi sebanyak 55.9%. Sikap remaja putri tentang menarche 50% dengan sikap positif. Terdapat hubungan pengetahuan dengan sikap remaja putri tentang menarche dengan p- value 0.008.

Item Type: Skripsi
Kata Kunci Tidak Terkontrol: Menarche, Pengetahuan, Sikap, Remaja
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Fakultas: FAKULTAS KESEHATAN
Pengguna Penyetoran: Rahman Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 27 Oct 2023 07:01
Last Modified: 27 Oct 2023 07:01
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/2888

Actions (login required)

View Item View Item