ISOLASI DAN KARAKTERISASI BAKTERI SELULOTIK PADA TANDAN KOSONG KELAPA SAWIT (TKKS) DI TAPIN KALIMANTAN SELATAN

Arista Pamo,Yohana (2023) ISOLASI DAN KARAKTERISASI BAKTERI SELULOTIK PADA TANDAN KOSONG KELAPA SAWIT (TKKS) DI TAPIN KALIMANTAN SELATAN. PROGRAM STUDI SARJANA FARMASI JURUSAN FARMASI FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS SARI MULIA BANJARMASIN 2023.

[img] Text
YOHANAARISTA - Yohana Arista.pdf

Download (9MB)

Abstract

Indonesia merupakan sumber penghasil minyak paling besar didunia. saat ini Indonesia memiliki prevalensi 10,27 juta hektar untuk pertumbuhan kelapa sawit dan masih memegang sumber terbesar penghasil minyak kelapa sawit didunia terutama berasal dari Kalimantan Selatan. Hal ini menjadikan produksi limbah tandan kosong kelapa sawit meningkat. Limbah tandan kosong kelapa sawit akan berdampak negatif jika tidak dimanfaatkan dengan baik. Pemanfaatan tandan kosong kelapa sawit sebagai penutup tanah untuk menjaga kelembapan tanah serta menekan pertumbuhan sehingga tanaman tersebut tumbuh dengan baik yaitu memerlukan bantuan bakteri selulotik untuk mempercepat proses pengomposan. Hal ini mengharuskan adanya penelitian tandan kosong kelapa sawit. Tujuan: Mengetahui isolasi dan karakterisasi bakteri selulotik yang terdapat pada tandan kosong kelapa sawit Metode: Jenis penelitian ini menggunakan deskriptif observasi. Isolasi bakteri menggunakan metode cawan tuang. Deteksi bakteri selulotik tandan kosong kelapa sawit menggunkan metode cawan gores. Hasil: Hasil penelitian Isolasi dan Karakterisasi Bakteri Selulotik Pada Tandan Kosong Kelapa Sawit bahwa terdapat 13 isolat yang dimurnikan menjadi 6 isolat bakteri murni yang ada pada tandan kosong kelapa sawit memiliki bentuk yang batang atau bacillus. Sedangkan hasil dari deteksi bakteri selulotik pada tandan kosong kelapa sawit dapat dikatakan memiliki pertumbuhan selulotik pada media CMC yaitu terdapat pada BTKSS 6 di Tapin Kalimantan Selatan dan memiliki bentuk bacillus. Simpulan: Tandan kosong kelapa sawit memiliki 6 isolat bakteri selulotik yang mampu menghasilkan selulase.

Item Type: Skripsi
Kata Kunci Tidak Terkontrol: Bakteri selulotik, TKKS, Karakterisasi Bakteri, Isolasi Bakteri
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Fakultas: FAKULTAS KESEHATAN
Pengguna Penyetoran: Rahman Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 23 Oct 2023 07:42
Last Modified: 23 Oct 2023 07:42
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/2787

Actions (login required)

View Item View Item