Mardhatillah, Novia (2017) Hubungan Kontrasepsi Hormonal (Suntik Dan Pil) Dengan Perubahan Berat Badan Akseptor Kb. Kti d3 Kebidanan Sari Mulia.
Text
COVER KTI.pdf Download (17kB) |
||
Text
abstrak.pdf Download (10kB) |
||
|
Text
cover naskah.pdf Download (12kB) | Preview |
|
Text
KTI BAB 1-V.pdf Download (173kB) |
||
Text
naskah publikasi.pdf Download (63kB) |
Abstract
: Kontrasepsi merupakan suatu upaya untuk mencegah terjadinya kehamilan. 60% pasangan usia produktif menggunakan kontrasepsi. Dan penggunaan kontrasepsi hormonal yang paling banyak. Salah satu efek samping kontrasepsi hormonal adalah kenaikan berat badan. Penambahan berat badan pada akseptor KB bervariasi antara 1 kg sampai 10 kg. Perubahan berat badan ini yang menjadi kendala bagi akseptor kontrasepsi hormonal. Tujuan: Menganalisis hubungan kontrasepsi hormonal (suntik dan pil) dengan perubahan berat badan akseptor KB. Metode: Penelitian ini menggunakan metode survey analitik dengan pendekatan retrospektif dengan populasi seluruh akseptor suntik dan pil pada bulan Februari 2016 yang berjumlah 350 orang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode accidental sampling dengan jumlah 78 orang.Uji statistik menggunakan uji Chi square. Hasil Penelitian: Jumlah akseptor kontrasepsi hormonal (suntik dan pil) dengan lama pemakaian kontrasepsi yang paling banyak adalah > 1 tahun yaitu 63 orang (80,8%), dan berat badan akseptor KB yang paling banyak adalah meningkat ≥ 2 kg sebanyak 61 orang (78,2 %).Ada hubungan kontrasepsi hormonal (suntik dan pil) dengan perubahan berat badan akseptor KB (α= 0,05 P Value= 0,000)dan adahubungan lama pemakaian kontrasepsi hormonal (suntik dan pil) dengan perubahan berat badan akseptor KB(α= 0,05 P Value= 0,000). Simpulan: Ada hubungan yang bermakna antara kontrasepsi hormonal (suntik dan pil) dengan perubahan berat badan akseptor KB.Untuk tempat penelitian diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kesehatan dan memberikan informasi dalam memberikan konseling mengenai hubungan kontrasepsi hormonal (suntik dan pil) dengan perubahan berat badan akseptor KB. Kata Kunci: Berat badan, Kontrasepsi Hormonal.
Item Type: | KTI DIII Kebidanan Sari Mulia |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Pengguna Penyetoran: | Rahman Perpustakaan UNISM |
Tanggal Setoran: | 24 Apr 2019 01:23 |
Last Modified: | 24 Apr 2019 01:23 |
URI: | http://repository.unism.ac.id/id/eprint/276 |
Actions (login required)
View Item |