HUBUNGAN TINGKAT STRES DENGAN SIKLUS MENSTRUASI PADA MAHASISWI SARJANA KEBIDANAN DI UNIVERSITAS SARI MULIA ANGKATAN 2020

Zulfa,Ivania (2023) HUBUNGAN TINGKAT STRES DENGAN SIKLUS MENSTRUASI PADA MAHASISWI SARJANA KEBIDANAN DI UNIVERSITAS SARI MULIA ANGKATAN 2020. PROGRAM STUDI SARJANA KEBIDANAN JURUSAN KEBIDANAN FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS SARI MULIA BANJARMASIN 2023.

[img] Text
SKRIPSI_IVANIA ZULFA DONE - Ivania Zulfa.pdf

Download (4MB)

Abstract

Siklus Menstruasi yang tidak teratur merupakan gangguan menstruasi yang terjadi diluar interval siklus menstruasi normal. Stres merupakan suatu respons fisiologis, psikologis dan perilaku manusia untuk beradaptasi dan mengatur baik tekanan internal dan eksternal. Stres berhubungan dengan peningkatan kortisol sehingga menyebabkan ketidakseimbangan hormonal termasuk hormon reproduksi dan menyebabkan terganggunya siklus menstruasi. Berdasarkan hasil Riset Kesehatan Dasar (Kemenkes, 2018) menyatakan prevelensi gangguan mental emosional pada penduduk Indonesia yang berusia ≥ 15 tahun yaitu sebesar 9,8%. Saat wawancara responden di dapatkan 7 responden mengatakan stres, salah satu penyebabnya adalah pada saat menjelang menstruasi dan pembelajaran perkuliahan yang semakin berat. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat stres dengan siklus menstruasi. Metode: Deskriptif analitik dengan pendekatan studi cross-sectional. Populasi pada penelitian ini mahasiswi Sarjana Kebidanan Universitas Sari Mulia angkatan 2020. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 35 orang. Hasil: Berdasarkan hasil pada penelitian ini secara statistik ditemukan mahasiswi paling banyak 10 orang (28,6%) mengalami stres sedang dan 14 orang (40%) tidak mengalami stres. Responden yang mengalami siklus menstruasi normal sebanyak 27 orang (77,1%) dan siklus menstruasi tidak normal terdiri dari oligomenorea sebanyak 7 orang (20%) dan amenorrhea sekunder sebanyak 1 orang (2,9%). Analisis bivariat menggunakan uji chi-square didapatkan nilai ρ- value 1,000 atau lebih dari nilai α 0,05. Simpulan: Didapatkan hasil bahwa tidak terdapat hubungan yang signifikan antara stres dengan siklus menstruasi pada mahasiswi Sarjana Kebidanan di Universitas Sari Mulia angkatan 2020.

Item Type: Skripsi
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Fakultas: FAKULTAS KESEHATAN
Pengguna Penyetoran: Rahman Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 31 Jul 2023 06:51
Last Modified: 31 Jul 2023 06:51
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/2589

Actions (login required)

View Item View Item