Ranti (2023) HUBUNGAN KESEHATAN MENTAL DAN KUALITAS HIDUP PASIEN COVID-19 PADA MASA PANDEMI DI RSUD DR. H. MOCH. ANSARI SALEH BANJARMASIN. PROGRAM STUDI SARJANA FARMASI FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS SARI MULIA BANJARMASIN 2022.
Text
Ranti_11194761920269 - Ranti Ran.pdf Download (4MB) |
Abstract
Pada awal tahun 2020 dunia menghadapi masalah kesehatan dengan mewabahnya virus baru yaitu coronavirus yang disebut coronavirus disease 2019. Pandemi covid-19 telah menyebabkan serius bagi kesehatan fisik, ini juga memicu berbagai permasalahan pada kondisi kesehatan mental dan akhirnya dapat berpengaruh juga terhadap kualitas hidup. Tujuan: Mengetahui hubungan kesehatan mental dan kualitas hidup pasien covid19 pada masa pandemi di RSUD Dr. H. Moch. Ansari Banjarmasin. Metode:Penelitian kuantitatif menggunakan desain korelasi dengan pendekatan cross sectional. Intrumen penelitian menggunakan kuesioner MHI dan WHOQOL pada 58 responden yang di ambil dengan teknik sampling jenuh. Analisis data menggunakan univariat dan bivariat dengan uji Spearman Rho. Hasil: Hasil penelitian ini menunjukan bahwa sebanyak 26 responden (45%) mengalami kesehatan mental berat, sebanyak 10 responden (17%) mengalalami kesehatan mental sedang, sebanyak 19 responden (33%) mengalami kesehatan mental normal, sebanyak 3 responden (5%) mengalami kesehatan metal sangat berat. Sebanyak 4 responden (7%) mengalami kualitas hidup baik, sebanyak 22 responden (38%) mengalami kualitas hidup baik, sebanyak 20 responden (34%) mengalami kualitas hidup sedang, sebanyak 12 responden (21%) mengalami kualitas hidup buruk, serta hasil bivariat diperoleh bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara kesehatan mental dan kualitas hidup pasien covid-19 pada masa pandemi dengan nilai (p-value = 0,000 dan r= 0, 693). artinya Ho di tolak dan Ha diterima. Simpulan: Ada hubungan antara kesehatan mental dan kualitas hidup pasien covid19 di RSUD Dr. H. Moch Ansari Saleh Banjarmasin.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Kata Kunci Tidak Terkontrol: | Kesehatan Mental, Kualitas Hidup, Masa Pandemi Covid-19 |
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Pengguna Penyetoran: | Rahman Perpustakaan UNISM |
Tanggal Setoran: | 25 May 2023 06:40 |
Last Modified: | 25 May 2023 06:40 |
URI: | http://repository.unism.ac.id/id/eprint/2450 |
Actions (login required)
View Item |