HUBUNGAN PENILAIAN KECUKUPAN GIZI BERDASARKAN FOOD FREQUENCY QUESTIONER (FFQ) PADA IBU HAMIL DENGAN KEKURANGAN ENERGI KRONIS (KEK) DI PUSKESMAS PUDI KABUPATEN KOTABARU

Herlinda (2023) HUBUNGAN PENILAIAN KECUKUPAN GIZI BERDASARKAN FOOD FREQUENCY QUESTIONER (FFQ) PADA IBU HAMIL DENGAN KEKURANGAN ENERGI KRONIS (KEK) DI PUSKESMAS PUDI KABUPATEN KOTABARU. PROGRAM STUDI SARJANA KEBIDANAN JURUSAN KEBIDANAN FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS SARI MULIA BANJARMASIN 2023.

[img] Text
Skripsi ACC 02 Herlinda - Herlinda Linda.pdf

Download (1MB)

Abstract

Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB) salah satunya disebabkan oleh meningkatkan kasus Kekurangan Energi Kronik (KEK) dalam kehamilan. Kebutuhan gizi pada ibu hamil yang tidak terpenuhi salah satu penyebab utama Kekurangan Energi Kronik (KEK). Tujuan: Mengetahui hubungan penilaian kecukupan gizi berdasarkan Food Frequency Questioner (FFQ) pada ibu hamil dengan Kekurangan Energi Kronis (KEK) di Puskesmas Pudi Kabupaten Kotabaru. Metode: Penelitian ini menggunakan metode survei analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi sebanyak 168 orang pada bulan Oktober hingga November tahun 2022. Sampel menggunakan teknik accidental sampling sebanyak 30 orang ibu hamil pada bulan Januari 2023 di Puskesmas Pudi Kabupaten Kotabaru. Pengumpulan data menggunakan lembar FFQ dan pengukuran LILA. Analisis data menggunakan distribusi frekuensi dan uji Rank Spearman. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa penilaian kecukupan gizi pada ibu hamil menggunakan Food frequency questioner (FFQ) baik sebanyak 13 orang (43,3%). Ibu yang tidak mengalami kekurangan energi kronis (KEK) sebanyak 19 orang (63,3%). Ada hubungan penilaian kecukupan gizi pada ibu hamil menggunakan Food frequency questioner (FFQ) dengan kekurangan energi kronis (KEK) di Puskesmas Pudi Kabupaten Kotabaru (Spearman's rho value = 0,007) Simpulan: Penilaian kecukupan gizi pada ibu hamil menggunakan Food frequency questioner (FFQ) berhubungan dengan kekurangan energi kronis (KEK) di Puskesmas Pudi Kabupaten Kotabaru.

Item Type: Skripsi
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Pengguna Penyetoran: Rahman Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 23 May 2023 01:53
Last Modified: 23 May 2023 01:53
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/2432

Actions (login required)

View Item View Item