PENGARUH PIJAT OKSITOSIN MENGGUNAKAN MINYAK LAVENDER TERHADAP KECUKUPAN ASI PADA IBU MENYUSUI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BINTANG ARA

Dewi,Mia Novita (2023) PENGARUH PIJAT OKSITOSIN MENGGUNAKAN MINYAK LAVENDER TERHADAP KECUKUPAN ASI PADA IBU MENYUSUI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BINTANG ARA. PROGRAM STUDI SARJANA KEBIDANAN JURUSAN KEBIDANAN FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS SARI MULIA BANJARMASIN 2023.

[img] Text
SKRIPSI_MIA NOVITA DEWI_11194862111329 - Dewi Uwie.pdf

Download (2MB)

Abstract

cakupan ASI Eksklusif di Puskesmas Bintang Ara tahun 2019 mencapai 69% sedangkan tahun 2020 cakupan ASI Eksklusif sebesar 61% dan tahun 2021 cakupan ASI Eksklusif sebesar 57,83%. Hal tersebut masih jauh dari target yaitu 80%. Permasalahan tersebut dapat diatasi dengan pemberian sebuah terapi komplementer yaitu melalui pijat oksitosin. Tujuan: Mengetahui Pengaruh Pijat Oksitosin Menggunakan Minyak Lavender Terhadap Kecukupan ASI pada Ibu Menyusui di Wilayah Kerja Puskesmas Bintang Ara. Metode: Jenis penelitian yang digunakan adalah Quasy Eksperiment Pre test- Posttest Control Group Design. Dengan jumlah sampel case 8 orang dan sampel kontrol 8 orang. Uji statistik menggunakan uji wilcoxon. Hasil: Sebelum diberikan intervensi pijat oksitosin menggunakan minyak lavender, kecukupan ASI kurang dan meningkat setelah diberikan intervensi. Hasil uji wilcoxon didapatkan p-value kurang dari α yaitu 0.008<0.005. Simpulan: Terdapat pengaruh pemberian pijat oksitosin menggunakan minyak lavender terhadap kecukupan ASI pada ibu menyusui, sehingga diharapkan bagi tenaga kesehatan untuk dapat memberikan sosialisasi kembali kepada ibu menyusui tentang manfaat pijat oksitosin menggunakan minyak lavender.

Item Type: Skripsi
Kata Kunci Tidak Terkontrol: kecukupan ASI, minyak lavender, pijat oksitosin
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Fakultas: FAKULTAS KESEHATAN
Pengguna Penyetoran: Rahman Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 14 Mar 2023 07:02
Last Modified: 14 Mar 2023 07:02
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/2299

Actions (login required)

View Item View Item