Literatur Reviewasuhan Kebidananpada Bayi Baru Lahir Dengan Berat Badan Lahir Rendah (Bblr)

Batinah, Batinah (2020) Literatur Reviewasuhan Kebidananpada Bayi Baru Lahir Dengan Berat Badan Lahir Rendah (Bblr). Program studi diploma tiga kebidanan Fakultas kesehatan Universitas sari mulia Banjarmasin.

[img] Text
PDF (1).pdf

Download (273kB)
[img] Text
PDF.pdf

Download (273kB)

Abstract

Berat badan lahir rendah (BBLR) adalah bayi dengan berat lahir kurang dari 2.500 gram tanpa memandang masa gestasi. Angka kematian BBLR di indonesia masih tinggi. AKB di Indonesia mencapai 32 kematian per 1.000 kelahiran hidup. Salah satu penyebab kematian bayi di Indonesia adalah kejadian bayi Berat Badan Lahir Rendah (BBLR) sebesar 388 bayi (38,85%) dari 1.000 jumlah kelahiran. Tujuan: Literatur review ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Perawatan Metode Kangguru (PMK) pada BBLR. Metode: Pada penelitian ini menggunakan pendekatan studi literatur review dengan menggunakan beberapa sumber jurnal atau artikel yang dipilih berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan. Hasil: Dari 10 jenis literature review ditemukan bahwa Perawatan metode Kangguru sangat efektif bagi BBLR karena dapat meningkatkan suhu tubuh, Berat Badan, detak jantung, saturasi oksigen, peningakatan pemberian ASI dan peningkatan kualitas tidur bayi dengan BBLR. simpulan: Asuhan kebidanan yang dapat diberikan pada bayi baru lahir dengan BBLR yang lebih efektif adalah dengan menggunakan Perawatan Metode Kangguru. Kata Kunci: Perawatan Metode Kangguru (PMK), BBLR, Asi Eksklusif.

Item Type: KTI DIII Kebidanan Sari Mulia
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Pengguna Penyetoran: Rahman Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 28 Aug 2020 03:45
Last Modified: 28 Aug 2020 03:45
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/1748

Actions (login required)

View Item View Item