Hubungan Antara Pengetahuan Dengan Sikap Ibu Tentang Sunat Pada Bayi Perempuan Di Puskesmas Terminal Banjarmasin Tahun 2009

Hariati, Misna (2009) Hubungan Antara Pengetahuan Dengan Sikap Ibu Tentang Sunat Pada Bayi Perempuan Di Puskesmas Terminal Banjarmasin Tahun 2009. Karya Tulis Ilmiah DIII Kebidanan Universitas Sari Mulia.

[img] Other
Misna Hariati.rar

Download (5MB)

Abstract

Masalah yang diteliti yaitu hubungan antara pengetahuan dengan sikap ibu tentang sunat pada bayi perempuan yang terjadi di Puskesmas Terminal Banjarmasin. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan dengan sikap ibu tentang sunat pada bayi perempuan di Puskesmas Terminal Banjarmasin. Subyek penelitan ini adalah seluruh ibu-ibu yang memiliki bayi perempuan umur 0-12 bulan yang datang berkunjung di Puskesmas Terminal Banjarmasin. Metode penelitian yang digunakan adalah deskritif analitik dengan pendekatan cross sectional. Besar sampel pada penelitian ini ada 32 responden dengan menggunakan accidental sampling sesuai kriteria. Data yang telah di analisa menggunakan Uji Spearman Rank menunjukan p=0,107. artinya p > 0,05 yang berarti tidak ada hubungan antara pengetahuan dengan sikap ibu tentang sunat pada bayi perempuan. Saran dari hasil penelitian ini yaitu bagi tenaga kesehatan agar lebih meningkatkan potesi pelayanan dan bagi pendidikan serta mahasiswa sangat disarankan agar selalu menggali informasi yang banyak tentang sunat pada bayi perempuan untuk meningkatkan pengetahuan. Kata-kata kunci : pengetahuan, sikap, sunat perempuan

Item Type: KTI DIII Kebidanan Sari Mulia
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Pengguna Penyetoran: Unit Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 09 Oct 2019 03:54
Last Modified: 09 Oct 2019 03:54
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/1481

Actions (login required)

View Item View Item