Hubungan Riwayat Kelengkapan Imunisasi Dasar Dengan Kejadian Stunting Pada Anak Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Alalak Selatan

Damayanti, Anggie (2019) Hubungan Riwayat Kelengkapan Imunisasi Dasar Dengan Kejadian Stunting Pada Anak Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Alalak Selatan. Karya Tulis Ilmiah Fak: Kesehatan, Jur: DIII Kebidanan Universitas Sari Mulia.

[img] Text
NASKAH PUBLIKASI.pdf

Download (627kB)
[img] Text
KTI (Anggie Damayanti).pdf

Download (3MB)

Abstract

Stunting (kerdil) adalah kondisi dimana balita memiliki panjang atau tinggi badan yang kurang jika dibandingkan dengan umur. Pada tahun 2017 22,2% atau sekitar 150,8 juta balita di dunia mengalami stunting. Rata-rata prevalensi balita stunting di Indonesia tahun 2005-2017 adalah 36,4%. Di Kalsel berdasarkan hasil Pemantauan Status Gizi (PSG) Provinsi Kalimantan Selatan pada tahun 2018 sebanyak 25,64%. Salah satu faktor yang mempengaruhi adalah pelayanan kesehatan berupa riwayat kelengkapan imunisasi dasar. Tujuan: Menganalisis hubungan riwayat kelengkapan imunisasi dasar dengan kejadian stunting pada anak balita di Wilayah Kerja Puskesmas Alalak Selatan. Metode: Metode pada penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan cara cross sectional untuk mempelajari korelasi antara paparan atau faktor risiko. Sampel yang digunakan sebanyak 30 balita dengan teknik simple random sampling. Analisis data dalam penelitian ini adalah analisis bivariat dengan uji Chi Square. Hasil: Berdasarkan hasil penelitian didapatkan dari 30 sampel diantaranya anak balita yang mengalami stunting dan riwayat imunisasi dasarnya tidak lengkap sebanyak 12 balita. Didapatkan hasil nilai ρ value = 0,004 < α 0,05 berarti ada hubungan antara riwayat kelengkapan imunisasi dasar dengan kejadian stunting. Sedangkan hasil analisis besar risiko pada penelitian ini nilai OR = 0,057 < 1. Simpulan: ada hubungan antara riwayat kelengkapan imunisasi dasar dengan kejadian stunting pada balita 12-59 bulan, tetapi riwayat kelengkapan imunisasi dasar bukan merupakan faktor risiko terhadap kejadian stunting. Kata kunci: Balita, Imunisasi, Stunting

Item Type: KTI DIII Kebidanan Sari Mulia
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Pengguna Penyetoran: Unit Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 23 Aug 2019 06:45
Last Modified: 23 Aug 2019 06:45
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/1201

Actions (login required)

View Item View Item