Lady Rosadi, Selfana (2014) Gambaran Pengetahuan Dan Sikap Ibu Hamil Tentang Pentingnya Penerapan P4k Di Wilayah Kerja Puskesmas Pekauman Banjarmasin. Karya Tulis Ilmiah DIII Kebidanan Sari Mulia.
|
Text
4. ABSTRAK.pdf Download (18kB) | Preview |
|
|
Text
1. COVER KTI.pdf Download (27kB) | Preview |
|
Other
SELFANA LADY ROSADI.rar Download (1MB) |
Abstract
Upaya penurunan kematian ibu dan bayi, dapat dilakukan dengan peningkatan cakupan dan kualitas pelayanan kesehatan ibu dan anak. Salah satu upaya yang dilakukan adalah mendekatkan jangkauan pelayanan kesehatan kepada masyarakat melalui Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (P4K) dengan sasaran adalah seluruh ibu hamil. Indikator P4K adalah dengan pemasangan stiker P4K. Tujuan : Mengetahui gambaran pengetahuan dan sikap Ibu Hamil tentang pentingnya penerapan Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (P4K) di Wilayah Kerja Puskesmas Pekauman Banjarmasin. Metode : Metode penelitian yang digunakan yaitu deskriptif. Populasinya adalah seluruh ibu hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Pekauman Banjarmasin yang ada dari bulan Januari sampai Desember 2013. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik accidental sampling dengan total sampel sebanyak 92 orang. Hasil : Pengetahuan ibu hamil baik yaitu sebanyak 50 Orang (54,3%), sikap ibu hamil negatif sebanyak 48 Orang (52,2%), ada 61 responden (66,3%) yang menerapkan P4K dengan cara menempel stiker, dan dari 61 responden yang telah menempel stiker P4K semuanya menempel stiker P4K secara tepat. Kesimpulan : Pengetahuan dan sikap ibu hamil dalam penerapan P4K tidak berbanding lurus. Sehingga diharapkan bagi pihak puskesmas khususnya bidan dalam memberikan pelayanan kepada ibu hamil lebih memberikan penjelasan tentang fungsi P4K, serta lebih memantau dari segi penerapannya. Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Penerapan P4K
Item Type: | KTI DIII Kebidanan Sari Mulia |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Pengguna Penyetoran: | Unit Perpustakaan UNISM |
Tanggal Setoran: | 19 Aug 2019 06:10 |
Last Modified: | 19 Aug 2019 06:10 |
URI: | http://repository.unism.ac.id/id/eprint/1079 |
Actions (login required)
View Item |