Gambaran Pengetahuan Lansia Tentang Osteoporosis Di Wilayah Kerja Puskesmas Sungai Jingah Banjarmasin

Bei, Florensia (2014) Gambaran Pengetahuan Lansia Tentang Osteoporosis Di Wilayah Kerja Puskesmas Sungai Jingah Banjarmasin. karya Tulis Ilmiah DIII kebidanan Sari Mulia.

[img]
Preview
Text
cover.pdf

Download (27kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (12kB) | Preview
[img] Other
FLORENSIA BEI.rar

Download (363kB)

Abstract

Banyak orang tidak mengetahui pentingnya fungsi tulang dalam tubuh, penyebab osteoporosis di pengaruhi oleh berbagai faktor seperti gaya hidup yang tidak sehat dan kurangnya mengkonsumsi kalsium dan vitamin D. Berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Sungai Jingah Banjarmasin dilakukan terhadap 10 lansia terdapat 7 lansia (70%) yang belum mengetahui dan 3 di antara lansia (30%) sudah mengetahui tentang osteoporosis. Tujuan : Untuk mengetahui gambaran pengetahuan lansia tentang osteoporosis di wilayah kerja Puskesmas Sungai Jingah Banjarmasin. Metode : Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif dengan menggunakan data primer dan sekunder. Populasi yaitu semua lansia yang berada di wilayah kerja Puskesmas Sungai Jingah Banjarmasin. Pengambilan sampel 30 orang responden lansia, pada penelitian ini menggunakan teknik Accidental sampling. Hasil : Penelitian ini menggambarkan bahwa dari 30 responden, sebanyak 6 orang (20 %) memiliki pengetahuan baik,sebanyak 15 orang (50 %) memiliki pengetahuan cukup dan sebanyak 9 orang (30 %) memiliki pengetahuan kurang. Kesimpulan : Berdasarkan hasil penelitian ini adalah pengetahuan merupakan domain yang sangat penting untuk terbentuknya tindakan seseorang. Sebagian besar pengetahuan lansia tentang osteoporosis di wilayah Puskesmas Sungai Jingah Banjarmasin adalah cukup dan saran dari penelitian ini bagi tenaga kesehatan kepada lansia untuk selalu memotivasi dan memberikan pendidikan kesehatan kepada lansia terutama tentang osteoporosis. Kata Kunci: Pengetahuan, lansia, osteoporosis.

Item Type: KTI DIII Kebidanan Sari Mulia
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Pengguna Penyetoran: Unit Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 13 Aug 2019 06:59
Last Modified: 13 Aug 2019 06:59
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/979

Actions (login required)

View Item View Item