Asuhan Kebidanan Pada Ibu Hamil Dengan Kista Ovarium Di Rsud. Dr. H. Moch Ansari Saleh Banjarmasin

Siti Zuleha, Siti Zuleha (2016) Asuhan Kebidanan Pada Ibu Hamil Dengan Kista Ovarium Di Rsud. Dr. H. Moch Ansari Saleh Banjarmasin. Studi Kasus DIII Kebidanan Sari Mulia.

[img]
Preview
Text
1. COVER leha.pdf

Download (11kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4.ABSTRAK.pdf

Download (15kB) | Preview
[img] Other
Siti Zuleha.rar

Download (5MB)

Abstract

Di Indonesia kista ovarium merupakan salah satu tumor jinak ginekologi yang paling sering dijumpai pada wanita di masa reproduksinya. Kehamilan dengan penyakit salah satunya kista ovarium dapat menyebabkan terjadinya beberapa gangguan dalam kehamilan, jika kehamilan semakin besar maka akan terjadi perebutan ruangan dalam rahim dan dapat berdampak buruk bagi janin yaitu abortus dan kematian janin di dalam rahim. Peran bidan dalam menangani kista ovarium pada ibu hamil diharapkan dapat mendeteksi dini adanya penyulit dalam kehamilan. Tujuan : Mampu melaksanakan asuhan kebidanan pada ibu hamil dengan kista ovarium. Metode : metode studi kasus yang digunakan yaitu metode deskriptif, lokasi di Rumah Sakit Dr. H. Moch. Ansari Saleh Banjarmasin, waktu studi kasus dilakukan bulan juni 2016, subjek studi kasus adalah klien G3P2A0 37 minggu dengan kista ovarium. Teknik pengumpulan data dengan data primer meliputi wawancara, pemeriksaan, observasi dan rekam medik dan data sekunder meliputi data buku rekam medik. Hasil : Perawatan pada Ny. P dilakukan secara intensif. Diagnosa potensial yang mungkin terjadi yaitu perdarahan dalam kista, robekan dinding kista, kematian janin dan dapat menjadi kanker ovarium. Perawatan yang diberikan berupa observasi tanda-tanda vital, mobilisasi dini, perawatan luka bekas operasi, pemantauan involusi juga kontraksi uterus dan kolaborasi dengan dokter obgyn untuk pemberian cairan infus beserta obat-obatan. Simpulan : Asuhan kebidanan pada ibu hamil dengan kista ovarium ini dilakukan secara intensif dengan melibatkan pasien, keluarga dan tenaga kesehatan dalam memperhatikan diagnose potensial yang mungkin terjadi sehingga dapat diberikan penatalaksanaan yang sesuai. Kata kunci: Asuhan Kebidanan, Ibu Hamil, Kista Ovarium.

Item Type: KTI DIII Kebidanan Sari Mulia
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Pengguna Penyetoran: Unit Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 23 Jul 2019 08:25
Last Modified: 23 Jul 2019 08:25
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/834

Actions (login required)

View Item View Item