KEJADIAN SPOTTING PADA AKSEPTOR KONTRASEPSI IUD:LITERATURE REVIEW

Fithrah Syahidina, Ainul (2021) KEJADIAN SPOTTING PADA AKSEPTOR KONTRASEPSI IUD:LITERATURE REVIEW. PROGRAM STUDI DIPLOMA TIGA KEBIDANAN FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS SARIMULIA BANJARMASIN 2021.

[img] Text
KTI.pdf

Download (1MB)

Abstract

LATAR BELAKANG: Indonesia Menduduki Urutan Keempat Dari Keseluruhan Populasi Di Dunia, Maka BKKBN Memprediksi Adanya Baby Boom, Oleh Karena Itu Pemerintah Terus Berupaya Menekan Laju Pertumbuhan Dengan Cara Membuat Gerakan Yang Dikenal Sebagai KB. Salah Satu Jenis Alat Kontrasepsi Yang Hingga Kini Masih Kurang Peminatnya Adalah IUD, Karena Takut Pemasangannya Dan Takut Efek Sampingnya. Salah Satu Efek Samping Yang Sering Terjadi Adalah Spotting, Yaitu Bercak Darah Yang Keluar Setelah Penggunaan Alat Kontrasepsi IUD Hormonal Dan Nonhormonal. Tujuan: Untuk Mengetahui Kejadian Spotting Pada Akseptor Kontrasepsi IUD. Metode: Metode Penelitian Yang Digunakan Adalah Literatur Review Dengan Menggunakan 10 Artikel Berdasarkan Kriteria Yang Telah Ditetapkan. Hasil:Dari 10 Jurnal Ditemukan Bahwa Masih Banyak Akseptor Kontrasepsi IUD Yang Mengalami Efek Samping Spotting. Spotting Adalah Bercak Darah Yang Keluar Setelah Penggunaan IUD Hormonal Yang Mengandung Progestin Dan IUD Nonhormonal Yang Mengandung Lilitan Tembaga. Faktor Paling Umum Yang Menyebabkan Spotting Adalah Lama Pemakaian Karena Tubuh Beradaptasi Dengan Alat Tersebut. Simpulan:IUD Hormonal Menyebabkan Spotting Karena Ketidakseimbangan Hormon Di Dalam Tubuh, Sedangkan IUD Nonhormonal Menyebabkan Spotting Karena Lilitan Tembaga Mengeluarkan Zat Yang Menyebabkan Peradangan. Kata kunci:Alat kontrasepsi dalam rahim, efek samping, spotting

Item Type: KTI DIII Kebidanan Sari Mulia
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Pengguna Penyetoran: Rahman Perpustakaan UNISM
Tanggal Setoran: 20 Sep 2021 06:53
Last Modified: 20 Sep 2021 06:53
URI: http://repository.unism.ac.id/id/eprint/2032

Actions (login required)

View Item View Item